Ayo Praktik! 3 Teknik Copywriting Profesional Untuk Meningkatkan Penjualan
April 17, 2018

Mbak Kane, Camilan Rame-rame dengan Rasa Hebat dari Kanefood

produk mbak kane keripik umbi

Kanefoodies, sudah tahu belum kalau Kanefood punya anggota keluarga baru? Yaap, beberapa hari yang lalu pasti Anda sudah dengar spoiler-nya kan? Dan beneran, Kanefood baru saja rilis camilan yang bisa dimakan rame-rame!

Adalah Mbak Kane, camilan rame-rame yang enak nan banyak. Camilan Mbak Kane ini selain bisa dijadikan camilan harian, juga bisa dijadikan suguhan buat tamu, Kanefoodies. Dan nggak cuma itu. Mbak Kane juga bisa dijadikan bahan bisnis lho. Apalagi menjelang lebaran seperti sekarang, Anda pasti butuh camilan macem Mbak Kane ini. Iya, bisnis kue lebaran.

 

Keuntungan menjadi reseller Mbak Kane dari Kanefood

  1. Modal kecil
  2. Laris manis dan pas dalam setiap momen, khususnya lebaran
  3. Bisa memanfaatkan jaringan pertemanan untuk memasarkan, sehingga bisnis lebih mudah
  4. Kualitas camilan yang berkualitas, enak, sehat, dan halal
  5. Isi yang melimpah dan murni keripik
  6. Kemasan yang praktis, cantik, dan presisi
  7. Disukai semua kalangan

Serta, keuntungan lainnya yang bisa Anda rasakan sendiri setelah menjadi reseller Kanefood. Termasuk contohnya, tambahan THR!
Baiklah. Sebelum mulai memasarkan, yuk kenalan dulu sama Mbak Kane. Intip beberapa varian camilan Mbak Kane sebagai berikut.

Varian Camilan Mbak Kane

Mbak Kane Stik Pisang Manis

Stik pisang ini terbuat dari keripik pisang dengan buah pisang pilihan yang sudah manis murni, kemudian dibentuk menjadi stik. Warnanya kuning keemasan, tidak overcooked alias tidak gosong. Teksturnya tidak terlalu keras tapi tetap renyah di setiap gigitan. Rasa manisnya pas, rasa asli pisangnya masih terasa. Dan yang pasti, bikin ketagihan!

Mbak Kane Stik Pisang Asin

Sama halnya dengan yang manis, Mbak Kane Stik Pisang Asin cuma beda di bahan dan rasa. Mbak Kane Stik Pisang Asin dibumbui garam, gula, dan bawang putih. Menghadirkan rasa yang asin-asin gurih. Dimakan kapan pun dan di manapun, apalagi disuguhkan buat tamu, nggak akan bosan dan nggak akan eneg.

Mbak Kane Keripik Telo Ungu

Keripik telo ungu punya kandungan antioksidan yang tinggi. Manfaat ini yang masih dipertahankan oleh Mbak Kane Keripik Telo Ungu. Rasanya manis dan gurih. Teksturnya kering tak berminyak. Warna ungunya cantik. Renyah, dan bikin nyaman. Kriuk! Cobain langsung aja laaah.

Mbak Kane Keripik Tempe

Kalau yang satu ini, Anda udah nggak asing lagi kan? Keripik Tempe yang dikemas ala Mbak Kane ini bentuknya bulat-bulat juga. Merupakan keripik tempe khas Malang yang enak, khas, dan harum. Rasa renyah dan gurihnya keripik tempe yang ditaburi daun jeruk akan Anda dapatkan di setiap kali ngemil Mbak Kane Keripik Tempe. Sekali coba, susah berhentinya!

Kesemua varian camilan Mbak Kane dikemas dalam toples plastik bersegel berukuran besar. Dengan volume sekitar 450 gram yang artinya, 1kg muat 2pcs. Anda bayar ongkir 1kg, dapat 2pcs camilan Mbak Kane. Soal ketahanan, rata-rata sekitar 4 bulan dalam toples tertutup. Kemasannya cantik dan rasa yang menarik, membuat camilan Mbak Kane ini makin unik.

Untuk mendapatkan camilan Mbak Kane, kamu bisa langsung menghubungi customer service Kanefood atau melalui official website ini ya! Tunggu apalagi? Yuk, jadi reseller Mbak Kane sekarang!

A.K

2 Comments

  1. Paulus TP says:

    Selamat siang Bapak/Ibu, saya buka toko di jalan sukajadi Bandung
    bisa minta variasi produk, kemasan dan harga nya ?
    Bagaimana kemungkinannya untuk mengangeni di bandung
    Terima kasih….

  2. Zulfikar says:

    Mohon info utk jadi reseller, lokasi sqya di jakarta dqn cilengsi bogor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat dg Kami